Breaking News
light_mode
Trending Tags

Puan Pastikan PDIP Solid, Bantah Isu Perpecahan Jelang Kongres

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Jum, 10 Jan 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Berbagai dinamika tengah dihadapi oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga isu pergantian ketua umum.

Ketua DPP PDIP Puan Maharani memastikan, partainya itu tetap solid dan akan menghormati mekanisme internal.

“Kami solid, kami yakin insyaallah bahwa Kongres adalah proses tertinggi dari proses internal suatu partai, bukan hanya PDI Perjuangan,” kata Puan dilansir dari antaranews, Sabtu (11/1).

Diketahui mantan kader PDIP Effendi Simbolon mendorong Megawati Soekarnoputri mundur dari posisi Ketum PDIP saat menanggapi status tersangka Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Hal tersebut Effendi sampaikan sesaat setelah bertemu dengan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) yang juga mantan kader PDIP.

Putri dari Megawati ini mengingatkan semua pihak untuk saling menghargai dan menghormati.

“Kita jangan berandai-andai. Kita saling menghargai dan menghormati proses internal yang ada di suatu partai. Jadi, kita ikuti proses yang ada di Partai PDI Perjuangan. Prosesnya itu untuk internal adanya di Kongres,”katanya.

Puan menambahkan, Kongres Partai berlambang banteng itu akan digelar pada bulan April mendatang.

“Nanti kita lihat di bulan April, insyaallah PDI Perjuangan akan melaksanakan kongresnya,”ucapnya.

“Setiap proses Kongres di setiap partai politik itu kan biasa kalau kemudian terjadi pergantian struktur-struktur di partainya,”pungkasnya.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Heboh! Konsumen Perumahan Bukit Cikereteg Indah Siap Gugat Pengembang

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id -Sejumlah konsumen Perumahan Bukit Cikereteg Indah (BCI) berencana mengajukan gugatan terhadap PT Internal Jaya Persada (IJP). Diketahui pengembang itu berlokasi di Desa Ciderum, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor. Para konsumen merasa dirugikan, baik secara materiil maupun immateril, dan berniat membawa masalah ini ke pengadilan. Salah satu konsumen yang berencana menggugat adalah Mieke Rima Hikmawan, yang […]

  • Aduan Angkot Membeludak, Pemkot Bogor Tegaskan Angkot Tak Laik Jalan Dilarang Beroperasi Mulai 2026

    Aduan Angkot Membeludak, Pemkot Bogor Tegaskan Angkot Tak Laik Jalan Dilarang Beroperasi Mulai 2026

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor telah mencatat aduan masyarakat hingga lebih dari 28 ribu aduan terkait angkutan umum (angkot) sepanjang tahun 2025. Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim mengatakan, mayoritas keluhan berkaitan dengan angkot yang berhenti sembarangan, kondisi kendaraan yang tidak laik jalan, hingga perilaku sopir yang tidak mematuhi aturan lalu lintas. “Yang masih […]

  • Gaji ke-13 ASN Mulai Cair, Total Dana Alokasi Rp 49,3 Triliun

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Menteri Keuangan Sri Mulyani mengungkapkan bahwa gaji ke-13 untuk para pegawai negeri sudah mulai disalurkan. Gaji ke-13 ini akan diberikan kepada ASN baik pusat maupun daerah, anggota TNI, Polri, dan para pensiunan. Total dana yang dialokasikan mencapai Rp 49,3 triliun. “Gaji ke-13 cair mulai Juni ini. Anggaran Rp49,3 triliun, termasuk untuk ASN pusat […]

  • Pemkot Bogor Adakan Musrenbang RPJMD 2025-2029 dan RKPD 2026

    • calendar_month Kam, 17 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pemerintah Kota Bogor mengadakan Musyawarah Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (Musrenbang RPJMD) untuk periode 2025–2029 dan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) 2026 di Mulia Grand Ballroom, Lt. PL Bigland Bogor Hotel, Jalan Malabar No. 1B, Tegallega, Kecamatan Bogor Tengah, pada hari Kamis, 17 April 2025. Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi jembatan untuk mewujudkan harapan dan aspirasi masyarakat […]

  • Arti Cacing Goreng hingga Air Tambang Apa? Ini Jawaban di Balik Teka-Teki MPLS 2025

    Arti Cacing Goreng hingga Air Tambang Apa? Ini Jawaban di Balik Teka-Teki MPLS 2025

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun 2025 di Indonesia kembali hadir dengan nuansa baru yang lebih ramah, seru, dan menyenangkan. Mengusung konsep “MPLS Ramah 2025”, kegiatan ini bertujuan untuk membangun suasana akrab dan positif bagi para siswa baru tanpa ada tekanan fisik maupun mental. Salah satu cara unik yang digunakan adalah penyematan teka-teki […]

  • 5 Tempat Glamping Tebaik di Bogor : Dari Alam Hingga Satwa Liar

    • calendar_month Sab, 11 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bicara Bogor dengan udara segar dan panorama alam yang luar biasa menjadi destinas wisata glamping banyak dikunjungi. Bagi kamu yang ingin melarikan diri dari hiruk-pikuk kota dan merasakan suasana alami dengan kenyamanan modern. Kamu wajib banget datang ke Bogor untuk menikmati waktu bersama pasangan, kerabat hingga keluarga. bogorplus.id merekomendasikan lima tempat pilihan glamping terbaik […]

expand_less