Anak Majikan Rental Mobil Terduga Pelaku Pembunuhan Satpam Positif Narkoba 

Anak Majikan Rental Mobil Terduga Pelaku Pembunuhan Satpam Positif Narkoba

bogorplus.id- Abraham anak majikan dari Satpam Rental mobil dan terduga pelaku  pembunuhan positif narkoba. Kasatreskrim Polresta Bogor Kota, AKP Aji Riznaldi Nugroho membenarkan, terduga pelaku saat dilakukan pemeriksaan positif narkoba. “Betul, sebelum di lakukan pemeriksaan kita lakukan tes urine dan hasilnya positif narkoba jenis sinte,”ujarnya saat dihubungi, Sabtu (18/1). Sebelumnya, Seorang Satpam rental mobil di PT Laduta Car Real bernisial S (36) tewas mengenaskan di Lawanggintung, Kota Bogor, Jumat (17/1). Pria asal Pelabuhan ratu itu ditemukan tewas dengan bersimpahan darah di dalam Pos Satpam. Kapolresta Bogor Kota, Kombes Eko Prasetyo mengatakan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 04.55 WIB dan langsung mendatangin TKP. “Setelah menerima laporan, anggota kami langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut,”ujarnya. Kombes Eko melanjutkan, sebanyak lima saksi sedang dimintai keterangan terkait dugaan pembunuhan pria asal Pangandaran itu. Dari hasil oleh TKP korban mengalami luka pada bagian kepala dan sekitar dada. Korban telah di evakuasi dan akan dilakukan otopsi.

Ini Sosok Satpam  Rental Mobil Yang Tewas Diduga Dibunuh Anak Majikan 

Ini Sosok Satpam Rental Mobil Yang Tewas Diduga Dibunuh Anak Majikan

bogorplus.id- Seorang Satpam rental mobil di PT Laduta Car Real bernisial S (36) tewas mengenaskan di Lawanggintung, Kota Bogor, Jumat (17/1). Ketua RT 03 Andri (51) menceritakan kepribadian petugas keamanan itu. Kata dia korban memiliki kepribadian yang baik dan kesehariannya hanya menjaga rumah dan menyapu halaman. “Pengamatan saya sih orangnya baik, engga macem macem lah, kerjanya jaga sapu itu seharian,” kata Andri saat ditemui. Adri menyampaikan, belum pernah menerima laporan sama sekali terkait pertengkaran di dalam rumah nomor 18 itu. Dirinya pun baru tau korban dugaan pembunuhan itu pagi hari, diberitahukan oleh RW setempat. “Saya baru tau tadi pagi, memang ada polisi di depan rumah itu, tapi gatau kalo korban pembunuhan,”katanya. Selain itu, ia menyebut, dalam rumah tersebut hanya berisi Ibu dan Anak, lalu pembantu dan satpam. “Cuman ibu dan anaknya aja, sama pembantu dua dan dua supir. Itu satpam yang meninggal,” tutupnya. Sebelumnya diberitakan, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Eko Prasetyo membenarkan adanya laporan dugaan pembunuhan sekitar pukul 04.55 WIB dan bergerak cepat menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP). “Kami sudah mengamankan lima saksi untuk memberikan keterangan terkait dugaan pembunuhan yang menimpa pria asal Pangandaran itu,”ucapnya. Berdasarkan hasil olah TKP, S mengalami luka pada bagian kepala dan sekitar dada. Saat ini jenazah korban telah dievakuasi dan akan dilakukan otopsi.

Perampok di Kota Wisata Ditangkap, Mobil Pajero Ditemukan di Palembang

Perampok di Kota Wisata Ditangkap, Mobil Pajero Ditemukan di Palembang

bogorplus.id- Polres Bogor mengamankan empat dari enam orang pelaku perampokan rumah di Kota Wisata, Kabupaten Bogor, Jumat (17/1). Peristiwan perampokan itu terjadi pada Kamis (26/12) lalu. Kawanan perampok itu juga sempat menyekap salah satu korban dan membawa Kabur satu unit mobil Pajero berwana hitam. Keempat pelaku yang diamankan ini yakni, DA,N, HS, dan Za. Mereka ditangkap di tempat yang berbeda di Jakarta dan Palembang. Kapolsek Gunungputri, AKP Aulia Robby mengatakan, para pelaku ini beraksi pada saat siang hari, memantaafkan momentum libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Menurutnya, para pelaku ini menyasar rumah yang ditinggalkan oleh pemiliknya. Namun saat beraksi di Kota Wisata, korban berada di dalam rumah. “Saat  beraksi pelaku mendapat pemilik rumah tengah berada di dalam dan langsung menyekap serta membobol brankas menggunakan linggis,”ujarnya. AKP Aulia Robby menambahkan, korban yang disekap tak bisa berbuat apa apa. Para pelaku kemudian mengunci korban di dalam kamar. “Untuk luka luka di badan tidak ditemukan namun disekap itu disuruh untuk diem di dalam kamar yang brankas nya yg di bobol. Kemudian dikunci dari luar kamarnya,” jelasnya. Dari tangan pelaku, polisi mendapatkan kembali mobil Pajero milik korban yang sempat akan di jual oleh para pelaku ke wilayah Palembang. “Niatnya mobil tersebut ingin dijual di Palembang, namun pada saat diamankan masih dikuasai oleh para pelaku,”tutupnya. Akibat perbuatannya, para pelaku tersebut kini berhasil diamankan dan akan dijerat pasal 365 KUHP dengan ancaman 12 tahun penjara.

Satpam Rental Mobil Tewas, Diduga Korban Pembunuhan

Satpam Rental Mobil Tewas, Diduga Korban Pembunuhan

bogorplus.id- Seorang Satpam rental mobil di PT Laduta Car Real bernisial S (36) tewas mengenaskan di Lawanggintung, Kota Bogor, Jumat (17/1). Pria asal Pangandaran itu ditemukan tewas dengan bersimpahan darah di dalam Pos Satpam. Kapolresta Bogor Kota, Kombes Eko Prasetyo mengatakan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 04.55 WIB dan langsung mendatangin TKP. “Setelah menerima laporan, anggota kami langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut,”ujarnya. Kombes Eko melanjutkan, sebanyak lima saksi sedang dimintai keterangan terkait dugaan pembunuhan pria asal Pangandaran itu. Dari hasil oleh TKP korban mengalami luka pada bagian kepala dan sekitar dada. Korban telah di evakuasi dan akan dilakukan otopsi. Ia mengungkapkan, hubungan antata korban dan terduga pelaku yakni majikan dengan bawahan. “Terduga pelaku sudah kami kantongi identitasnya. Kami berharap kasus ini segera mengerucut sehingga pelaku dapat diamankan dalam waktu dekat,”ucapnya. Sementara itu, Kapolsek Bogor Selatan, Kompol Maman Firmansyah mengatakan, korban didapati adanya luka dan kekerasan fisik akibat senjata tajam pada bagian tubuh. Setelah melakukan olah TKP, polisi  menemukan bercak darah, pecahan kaca, dan tas yang berisi palu serta struk belanja. Ia melanjutkan, hasil pemeriksaan awal, polsek bogor selatan tidak menemukan barang berharga yang hilang di TKP. Saat ini, dugaan sementara mengarah ke kasus pembunuhan, pihak dari Maman masih mendalami motif kejadian tersebut. “Kami masih terus mengumpulkan alat bukti dan memeriksa saksi-saksi guna mengungkap kejadian ini. Saat ini, keluarga korban masih dalam kondisi syok,” kata dia.  

Sempat Kejar-Kejaran, Polisi Amankan Mobil Pajero Isi Narkotika Sabu 21 KG

Sempat Kejar-Kejaran, Polisi Amankan Mobil Pajero Isi Narkotika Sabu 21 KG

bogorplus.id- Polresta Bogor Kota berhasil mengamankan satu orang pengedar narkoba bernisial H di Jalan Yasmin, Kota Bogor, Rabu (15/1). Kapolreta Bogor Kota, Kombes Eko Prasetyo mengatakan, penangkapan tersangka itu berawal dari anggotanya sedang melakukan patroli. Saat diperiksa mobil Pajero ternyata membawa narkotika jenis sabu seberat 21 Kilogram (KG). “Selain sabu, anggota juga menemukan 20 ribu butir ekstasi,”ujarnya, Kamis (16/1). Kombes Eko menyebut, saat penangkapan terduga pelaku sempat terjadi aksi saling kejar-kejaran. Lalu, dia menjelaskan, saat penggeledahan narkoba itu berada di bawah jok, karpet, dan ban cadangan mobil. “Dia udah dipacking di bawah jok, karpet, ban serep. Engga langsung disatu titik, dipisah pisah,” jelasnya. Saat ini, polisi tengah melakukan pendalaman terkait dari mana asal barang haram tersebut. “Satu tersangkanya, kejadiannya tadi malam (Rabu). Kita lagi kembangin lagi,” tutupnya.

Pj. Bupati Bogor Serahkan Bantuan  untuk Perbaikan Sarana Keagamaan, Pendidikan, dan Wisata di Cisarua

Pj. Bupati Bogor Serahkan Bantuan untuk Perbaikan Sarana Keagamaan, Pendidikan, dan Wisata di Cisarua

bogorplus.id- Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri, menyerahkan bantuan 400 sak semen untuk perbaikan sarana keagamaan, pendidikan, dan wisata di Kecamatan Cisarua. Bantuan itu berasal dari  program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT. Solusi Bangun Indonesia (SBI). Penyerahan bantuan berlangsung di Halaman Kantor Kecamatan Cisarua, Selasa (16/1). Bachril Bakri menyampaikan bahwa total bantuan semen tahun ini berjumlah 6.800 sak, dengan 2.000 sak berasal dari PT. SBI dan 4.800 sak dari PT. Indocement. Semen tersebut akan disalurkan ke seluruh kecamatan di Kabupaten Bogor, termasuk 400 sak di Cisarua. Kata dia, sebagian besar bantuan akan digunakan untuk memperbaiki masjid, pondok pesantren, dan fasilitas desa wisata yang ada di wilayah tersebut. “Program TJSL ini bertujuan untuk meningkatkan fasilitas wisata dan sarana keagamaan, terutama mengingat Cisarua memiliki potensi wisata yang besar dan banyak masjid serta pondok pesantren. Semoga ini bisa memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat,” kata Bachril. Sementara itu, Koordinator II Tim Fasilitasi TJSL Kabupaten Bogor, Yani Hasan, juga mengapresiasi dukungan dari perusahaan yang melaksanakan program CSR, khususnya PT. SBI yang telah berkontribusi dalam distribusi semen di Cisarua. Ia berharap bantuan ini dapat tepat sasaran dan semakin banyak yang dapat terbantu melalui program TJSL. Program TJSL atau CSR merupakan kewajiban perusahaan untuk berkontribusi pada pengembangan sosial dan lingkungan. “Pemerintah Kabupaten Bogor terus mendorong koordinasi dengan perusahaan agar bantuan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan masyarakat,”tutupnya.

Sekda Kabupaten Hadiri Sertijab Danlanud ATS 

Sekda Kabupaten Hadiri Sertijab Danlanud ATS

bogorplus.id- Upacara serah terima jabatan Komandan Lanud Atang Sendjaja (Danlanud ATS) dari Marsma TNI J.H. Ginting kepada Kolonel PNB A. Ferdinand Picaulima  berlangsung khidmat di Shelter Skadud 6 Lanud ATS, Kecamatan Kemang, pada Kamis (16/1/25). Acara ini dipimpin langsung oleh Panglima Komando Operasi 1, Marsekal Muda TNI Mohammad Nurdin. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, hadir dalam kesempatan tersebut dan memberikan apresiasi kepada Marsma TNI Ginting atas pengabdiannya selama menjabat sebagai Danlanud ATS. Sekda juga menyampaikan ucapan selamat kepada Kolonel Picaulima yang kini resmi menjabat sebagai Danlanud ATS. “Selamat kepada Pak Ferdinand yang kini memimpin Lanud ATS. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Ginting atas dedikasi dan kontribusinya selama ini,” ujarnya. Lebih lanjut, Ajat berharap agar kolaborasi dan sinergi yang telah terjalin dengan baik antara pemerintah daerah dan TNI dapat terus berlanjut di bawah kepemimpinan Kolonel Picaulima. Ia menekankan pentingnya hubungan yang solid dalam memperkuat pembangunan daerah dan menciptakan lingkungan yang kondusif. “Semoga di bawah kepemimpinan Pak Ferdinand, sinergi ini semakin erat, dan terus memberikan kontribusi positif bagi Kabupaten Bogor,” tutupnya.

Lestarikan Lingkungan, Pemkab Bogor Bersama KLHK Tanam Pohon di Argowisata Gunung Mas 

Lestarikan Lingkungan, Pemkab Bogor Bersama KLHK Tanam Pohon di Argowisata Gunung Mas

bogorplus.id-  Pemerintah Kabupaten Bogor bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melaksanakan kegiatan penanaman pohon di kawasan Agrowisata Gunung Mas, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, pada Kamis (16/1/). Penanaman pohon itu bertujuan untuk mendukung pelestarian lingkungan hidup dan mengurangi dampak perubahan iklim. Pj Bupati Bogor, Bachril Bakri mengapresiasi pemilihan Kabupaten Bogor sebagai lokasi penanaman pohon bersama. Ia menyatakan kebanggaannya terhadap komitmen pemerintah pusat dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup. “Kami memiliki komitmen kuat dalam mengelola lingkungan hidup, terutama untuk menjaga kelestarian hutan di kawasan 0 Km Ciliwung, yang akan berdampak positif bagi Jakarta dan sekitarnya,” ujarnya. Bachril Bakri juga menegaskan bahwa penanaman pohon ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk menjaga keseimbangan ekosistem serta mengurangi risiko bencana seperti banjir dan longsor. Sementara itu, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Hanif Faisol Nurofiq, mengingatkan bahwa krisis lingkungan global, seperti perubahan iklim, polusi, dan hilangnya keanekaragaman hayati, membutuhkan kerjasama lintas sektor. “Kita berada di tengah krisis planet. Salah satu cara terbaik untuk menghadapinya adalah dengan menanam pohon. Ciliwung adalah salah satu sungai vital, dan kita harus menjaga kelestariannya agar Jakarta dan sekitarnya tetap aman dari ancaman bencana,” tutupnya.  

Bawaslu dan KPU Kabupaten Bogor Siap Hadapi Sidang Gugatan Pilkada di MK

Bawaslu dan KPU Kabupaten Bogor Siap Hadapi Sidang Gugatan Pilkada di MK

bogorplus.id- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor menyatakan telah mempersiapkan segala hal untuk menghadapi sidang gugatan Pilkada Kabupaten Bogor di Mahkamah Konstitusi (MK) yang akan digelar pada Jumat, (17/1) besok. Gugatan ini diajukan oleh calon bupati dan wakil bupati nomor urut 02, Bayu Syahjohan dan Musyafaur Rahman, yang telah terdaftar dengan nomor perkara 179/PHPU.BUP-XXIII/2025. Koordinator Divisi (Kordiv) Pencegahan Bawaslu Kabupaten Bogor, Burhanuddin menegaskan, bahwa pihaknya telah menyiapkan jawaban atas dalil yang diajukan oleh pemohon. “Kami sudah mempersiapkan jawaban untuk setiap poin yang digugat, terutama yang terkait langsung dengan laporan yang disampaikan ke Bawaslu,”ujarnya kepada media, Kamis (16/1). Kata Burhanudin, salah satu isu yang dilaporkan oleh pemohon terkait dengan pelanggaran penggunaan Alat Peraga Kampanye (APK), serta mekanisme penanganan pelanggaran yang dianggap tidak sesuai prosedur. Ia memastikan pihaknya siap memberikan klarifikasi dan bukti yang mendukung jawaban atas gugatan tersebut. Tak hanya Bawaslu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor juga sudah siap menghadapi persidangan. Ketua KPU Kabupaten Bogor, M Adi Kurnia, menyatakan bahwa tim dan pengacara mereka telah mempersiapkan jawaban untuk memenuhi tuntutan dari pihak pemohon. “Tim kami sedang menyiapkan jawaban untuk memenuhi persyaratan yang diminta dalam sidang nanti,”tutupnya.

Bawaslu Kabupaten Bogor Evaluasi Pemilu 2024, Partispasi Rendah dan Pelanggaran Pemilu Disorot 

Bawaslu Kabupaten Bogor Evaluasi Pemilu 2024, Partispasi Rendah dan Pelanggaran Pemilu Disorot 

bogorplus.id- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor menggelar rapat koordinasi bersama stakeholder di Hotel Bigland, Sentul, Kamis (16/1). Koordinator Divisi (Kordiv) Pencegahan Bawaslu Kabupaten Bogor, Burhanuddin mengatakan, rapat kordinasi itu membahas evaluasi pemilihan serentak tahun 2024. “Memang tahapan pilkada sudah sampai selesai, jadi kami di bulan Januari dan Februari ini sudah mulai melakukan kegiatan evaluasi kaitan kerja pengawasan Bawaslu,”ujarnya. Dengan adanya rapat kordinasi dengan stakeholder ini, kata Burhanudin, Bawaslu mendapatkan input masukan berkaitan dengan kerja yang selama tahapan pemilu dilakukan. Dalam rapat tersebut, ada beberapa hal yang dibahas, selain terkait masukan untuk Bawaslu, juga membahas mengenai angkat partisipasi pemilu rendah di Kabupaten Bogor. “Mungkin yang tadi agak menarik soal temen-temen juga suka tanyakan termasuk juga, evaluasi itu berkaitan dengan partisipasi masyarakat yang rendah,”ucapnya. Meskipun rendahnya partisipasi masyarakat itu tidak sepenuhnya menjadi kewajiban Bawaslu. Tetapi jika diliat dari sisi pengawasan partisipasinya memang lemah. Lebih lanjut, Burhanudin menyampaikan, laporan yang diterima oleh Bawaslu terkait kasus pelanggaran pemilu sangat minim. “Soal laporan yang disampaikan ke bawaslu juga sangat minim, hanya berapa kasus 6 kasus. Jadi dari diskusi hari ini itu akan jadi bahan evaluasi secara kelembagaan,”ucapnya. “Kita juga kan punya tanggung jawab melaporkan hasil kerja pengawasan ini ke lembaga di atas kita,”tutupnya.