Anak Majikan Rental Mobil Terduga Pelaku Pembunuhan Satpam Positif Narkoba 

bogorplus.id- Abraham anak majikan dari Satpam Rental mobil dan terduga pelaku  pembunuhan positif narkoba.

Kasatreskrim Polresta Bogor Kota, AKP Aji Riznaldi Nugroho membenarkan, terduga pelaku saat dilakukan pemeriksaan positif narkoba.

“Betul, sebelum di lakukan pemeriksaan kita lakukan tes urine dan hasilnya positif narkoba jenis sinte,”ujarnya saat dihubungi, Sabtu (18/1).

Sebelumnya, Seorang Satpam rental mobil di PT Laduta Car Real bernisial S (36) tewas mengenaskan di Lawanggintung, Kota Bogor, Jumat (17/1).

Pria asal Pelabuhan ratu itu ditemukan tewas dengan bersimpahan darah di dalam Pos Satpam.

Kapolresta Bogor Kota, Kombes Eko Prasetyo mengatakan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 04.55 WIB dan langsung mendatangin TKP.

“Setelah menerima laporan, anggota kami langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut,”ujarnya.

Kombes Eko melanjutkan, sebanyak lima saksi sedang dimintai keterangan terkait dugaan pembunuhan pria asal Pangandaran itu.

Dari hasil oleh TKP korban mengalami luka pada bagian kepala dan sekitar dada. Korban telah di evakuasi dan akan dilakukan otopsi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *